Selasa, 18 Agustus 2015

Makanan Penambah Vitalitas Sexual

Makanan Penambah Vitalitas - Vitalitas adalah daya hidup penuh semangat dan enerjik dalam beraktifitas. Atau bagi pria vitalitas bisa diartikan juga dengan keperkasaan. Dalam kaitannya dengan seksualitas, vitalitas berarti kemampuan seks dengan semangat, penuh stamina dan tidak loyo. Untuk mendapatkan kondisi ini maka badan harus sehat, bugar dan tidak stress.
Banyak makanan atau minuman yang bisa meningkatkan vitalitas. Sebagian orang adapula yang menggunakan obat-obatan kimia untuk menambah vitalitasnya. Berikut adalah beberapa makanan yang bisa menambah vitalitas pria;
1. Semangka

Semangka mengandung citrulline, yaitu asam amino yang mampu memperlancar aliran darah dalam pembuluh darah sehingga meningkatkan gairah sex.
2. Pisang

Pisang memiliki kombinasi serat dan fruktosa atau gula alami. Makan pisang dapat memberikan energi instan dan meningkatkan stamina untuk waktu yang panjang.
3. Air

Jika tubuh tidak terhidrasi, maka tubuh tidak akan energik. Air menghapus racun dalam tubuh sehingga membuat tubuh sehat dan bugar.
4. Selai Kacang

Selai kacang mengandung banyak asam lemak omega-3 atau lebih dikenal sebagai lemak baik. Jenis lemak ini melindungi jantung, mengurangi rasa nyeri, dan juga memberikan energi untuk waktu yang lama karena mereka dapat dicerna perlahan.
5. Oatmeal

Oatmeal mengandung karbohidrat kompleks. Ini membuat kenyang untuk waktu yang lama dan terus memberikan energi selama berjam-jam.
6. Anggur Merah
Memiliki banyak gula alami yang dapat langsung diubah menjadi energi. Selain itu anggur merah juga mengandung bahan kimia resveratol yang membantu membangun stamina dalam jangka panjang.
7. Sayuran Hijau

Sayuran berdaun hijau kaya akan serat dan vitamin C. Serat membuat kenyang dan vitamin C merupakan energi yang dapat meningkatkan nutrisi.
8. Kopi

Kandungan Caffein dalam kopi merupakan stimulan instan. Caffein memberikan energi pada otak agar tetap terjaga. Namun jika terlalu banyak mengkonsumsi Caffein bisa berbahaya bagi tubuh.
9. Beras Merah

Beras merah merupakan karbohidarat kompleks yang memiliki banyak serat dan vitamin B kompleks. beras merah juga memiliki pati sehingga dicerna dengan lambat. Itu sebabnya jika makan beras merah akan merasa kenyang lebih lama dan merasa lebih energik.
10. Jeruk

Buah jeruk memberikan pasokan yang besar karena dapat tubuh dari racun dan meningkatkan imunitas. Segelas jus jeruk setiap pagi bisa membuat tubuh lebih energik sepanjang hari.
11. Teh Hijau

Sama seperti Cafein, teh hijau juga merupakan stimulan otak. Tetapi teh hijau merupakan pilihan yang lebih baik kareba memiliki antioksidan yang membersihkan sistem tubuh.
12. Apel

Apel sangat kaya akan zat besi, Zat besi mengikat dan meningkatkan hemoglobin darah dan memungkinkan setiap sel dalam tubuh untuk mendapatkan energi kembali dengan cepat.
13. Almond

Memiliki banyak vitamin E dan asam lemak omega-3, Ini adalah lemak baik yang bisa dimetabolisme tubuh untuk memberikan energi dan tidak menumpuk dalam tubuh.
14. Labu

Labu adalah sayuran yang berkontribusi untuk segala macam kesehatan. Sayur ini tidak tinggi kalori namun bisa mengenyangkan perut dan mengontrol hormon untuk membuat merasa lebih bugar dan energic.
15. Jagung

Jagung merupakan bentuk terbaik dari karbohidrat. Jagung memberikan tubuh glikogen yang dapat diubah menjadi enrgi dalam beberapa menit.
16. Coklat

Coklat mengandung Theobromin alkaloin yang mirip dengan cafein,Coklat juga mengandung phenylethylamine, yaitu zat kimia yang menghasilkan "jatuh cinta" .
The Journey of Sexual Medicine menerbitkan sebuah studi yang menemukan bahwa wanita yang menikmati sepotong coklat setiap hari, mempunyai kehidupan seks yang lebih aktif daripada mereka yang tidak.
17. Asparagus

Aparagus kaya akan zat folat vitamin B yang dapat membantu meningkatkan produksi histamin. Histamin penting untuk meningkatkan dorongan sex pada pria ataupun wanita.
18. Alpukat

Alpukat kaya akan kalium, alpukat dapat meningkatkan libido bagi pria maupun wanita. Buah ini kaya zat folat yang menyediakan energi dan stamina, yang keduanya sangat penting untuk libido. Alpukat mengandung vitamin B6 (nutrisi yang meningkatkan hormon laki-laki) dan kalium (yang membantu mengatur kelenjar tiroid wanita), dua elemen yang membantu meningkatkan libido pria maupun wanita.
19. Telur

Telur kaya akan vitamin B5 dan B6, yang mampu menyeimbangkan kadar hormon dan melawan stress, dua hal yang sangat penting bagi kesehatan libido. Makan telur mentah sebelum berhubungan seks dipercaya dapat meningkatkan libido dan stamina.
20. Raspberry Hitam

Makanan yang kaya fitokimia ini bisa meningkatkan libido dan daya tahan seksual.

Itulah beberapa makanan yang mampu meningkatkan vitalitas. Mengkonsumsi Makanan Penambah Vitalitas berarti menjaga keharmonisan kehidupan seksual dan membuat pria menjadi perkasa saat berhubungan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar